Search
Search

Donasi

Kisah-kisah yang Anda baca di situs ini merupakan hasil kerja riset dan pendokumentasian yang dilakukan oleh para fotografer dan penulis yang kompeten. Kami, redaksi Iklimku, selalu mengupayakan agar kisah-kisah yang disajikan memiliki unsur informatif dan kekinian. Kami sadar bahwa dampak dari apa yang terjadi hari ini tidak datang begitu saja. Namun, bermula dari proses alam bertahun yang lampau hingga perkara-perkara yang disebabkan oleh manusia.

Melalui riset panjang dan proses pendokumentasian itu, kisah-kisah perubahan iklim dan lingkungan yang sebelumnya tidak diberitakan bisa sampai ke Anda melalui medium situs ini.

Lahirnya Iklimku tidak hanya ditujukan sebagai media penyampai kisah perubahan iklim dan lingkungan semata. Namun, sejak awal diinisiasi, Iklimku telah diniatkan sebagai ruang kampanye bersama untuk menyadarkan khalayak pentingnya mengantisipasi perubahan iklim dan lingkungan. Karena persoalan ini tidak bisa diselesaikan oleh satu atau dua orang saja, butuh kerelaan bersama untuk saling awas terhadap perubahan yang terjadi, entah yang berubah itu hal besar atau hal kecil di lingkungan sekitar kita.

Demi membesarkan ruang kampanye ini, serta mendukung kerja-kerja riset dan pendokumentasian terkait perubahan iklim dan lingkungan, maka kami membutuhkan dukungan kawan-kawan dan pembaca sekalian. Kami menerima dukungan berupa donasi dari Anda dengan pilihan sebagai berikut:

  1. Rp 250.000
  2. Rp 500.000
  3. > Rp 1.000.000

Donasi tersebut bisa Anda salurkan melalui:

Rekening Bank Mandiri 137-00-2180220-8 a.n. Yayasan Visual Bumi Lestari

atau